BI Resmi Hentikan JIBOR Mulai 2026, INDONIA Jadi Suku Bunga Acuan Baru Pasar Keuangan

- Redaksi

Kamis, 1 Januari 2026 - 23:20 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jaguarinfo.id, Jakarta – Bank Indonesia (BI) resmi menghentikan publikasi Jakarta Interbank Offered Rate (JIBOR) mulai 1 Januari 2026. Kebijakan ini menjadi bagian penting dari reformasi pasar keuangan nasional, dengan Indonesia Overnight Index Average (INDONIA) ditetapkan sebagai satu-satunya suku bunga acuan di pasar uang domestik.

Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI, Ramdan Denny Prakoso, menjelaskan bahwa peralihan dari JIBOR ke INDONIA dilakukan untuk memperkuat kredibilitas dan transparansi suku bunga acuan. Berbeda dengan JIBOR yang berbasis kuotasi, INDONIA dihitung dari transaksi riil pinjam-meminjam antarbank.

“INDONIA merefleksikan kondisi likuiditas pasar secara aktual karena berbasis data transaksi. Hal ini membuat suku bunga acuan menjadi lebih objektif, akurat, dan selaras dengan praktik terbaik internasional,” ujar Ramdan dalam keterangan resmi, Rabu (31/12/2025).

Penghentian JIBOR merupakan hasil proses panjang yang dikoordinasikan oleh National Working Group on Benchmark Reform (NWGBR), yang melibatkan Bank Indonesia, Kementerian Keuangan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), serta Asosiasi Pelaku Pasar Uang dan Valuta Asing Indonesia (APUVINDO).

Meski baru diberlakukan penuh pada 2026, BI sebenarnya telah mempublikasikan INDONIA sejak 1 Agustus 2018 sebagai bagian dari masa transisi dan pembiasaan bagi pelaku pasar. Hasilnya, peralihan berjalan relatif mulus.

Data BI menunjukkan nilai kontrak keuangan yang masih mengacu pada JIBOR dan jatuh tempo sebelum 31 Desember 2025 turun tajam sebesar 67,7 persen, dari Rp140,37 triliun pada September 2024 menjadi Rp45,28 triliun pada September 2025. Sebaliknya, kontrak yang telah menggunakan fallback rate atau suku bunga pengganti justru meningkat 35,9 persen, dari Rp164,48 triliun menjadi Rp223,76 triliun.

Baca Juga :  Sulut Raih Penghargaan Nasional TP2DD, Tomohon Naik Peringkat, Bolmut Tembus Tiga Besar

Di sisi lain, aktivitas Pasar Uang Antarbank (PUAB) tetap solid. Hingga 19 Desember 2025, rata-rata nilai transaksi harian pinjam-meminjam rupiah tercatat sekitar Rp15,4 triliun, mencakup 63,5 persen dari total transaksi pasar uang nasional.

Bank Indonesia menilai penerapan INDONIA akan membawa pasar keuangan Indonesia menjadi lebih modern, kompetitif, dan kredibel, sekaligus memperkuat fondasi pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Publikasi INDONIA dapat diakses masyarakat dan pelaku pasar setiap akhir hari transaksi melalui situs resmi Bank Indonesia.

Follow WhatsApp Channel www.jaguarinfo.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dugaan Korupsi Proyek Gedung Pancasila Unima Masuk Babak Baru, Polda Sulut Periksa 20 Saksi
Dewan Komisaris Pertamina Tinjau Sekolah Anak Percaya Diri Makassar, Dorong Penguatan Pendidikan Inklusif
Bupati Sitaro Apresiasi Penanggulangan Bencana yang Dilakukan Polri, Janji Relokasi Mako Polres
DVI Biddokkes Polda Sulut Berhasil Identifikasi 13 Korban Kebakaran Panti Werda Damai Manado
Kapolda Irjen Roycke Langie Pimpin Sertijab Dirlantas Polda Sulut
Diduga Gantung Diri, Polda Sulut Jelaskan Perkembangan Penyelidikan Kematian Mahasiswi AE di Tomohon
Waspada Oli Palsu, AHM Oil Hadirkan 3 Langkah Mudah Cek Keaslian
Wujud Kepedulian Nyata, Sahabat Ketua Sinode GMIM Salurkan Bantuan Rp50 Juta untuk Pembangunan GMIM Yordan Matungkas

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:44 WITA

Dugaan Korupsi Proyek Gedung Pancasila Unima Masuk Babak Baru, Polda Sulut Periksa 20 Saksi

Rabu, 14 Januari 2026 - 20:25 WITA

Dewan Komisaris Pertamina Tinjau Sekolah Anak Percaya Diri Makassar, Dorong Penguatan Pendidikan Inklusif

Rabu, 14 Januari 2026 - 00:20 WITA

Bupati Sitaro Apresiasi Penanggulangan Bencana yang Dilakukan Polri, Janji Relokasi Mako Polres

Rabu, 14 Januari 2026 - 00:13 WITA

DVI Biddokkes Polda Sulut Berhasil Identifikasi 13 Korban Kebakaran Panti Werda Damai Manado

Rabu, 14 Januari 2026 - 00:06 WITA

Kapolda Irjen Roycke Langie Pimpin Sertijab Dirlantas Polda Sulut

Berita Terbaru