Jaguarinfo.id, Manado – Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kota Manado terus berupaya meningkatkan kualitas penerangan jalan umum (PJU) di berbagai wilayah kota, terutama pada titik-titik yang masih minim pencahayaan.
Kepala Dinas Perkim Kota Manado, Peter Eman, mengatakan pihaknya berkomitmen mengatasi persoalan titik gelap melalui penambahan maupun perbaikan lampu jalan yang rusak. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya menciptakan lingkungan kota yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
“Kami berupaya semaksimal mungkin untuk mengatasi titik-titik gelap di Kota Manado, baik melalui penambahan lampu maupun perbaikan lampu yang sudah ada. Namun kami juga mengakui saat ini ada kendala, terutama faktor cuaca yang kurang bersahabat,” ujar Peter Eman saat diwawancarai, Selasa (16/12/2025).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Meski demikian, Peter menyebutkan bahwa pada bulan Desember ini Dinas Perkim menambah kegiatan penataan kota dengan memasang lampu-lampu hias di sejumlah ruas jalan strategis. Salah satunya di sepanjang Jalan Pierre Tendean, yang menjadi salah satu ikon kawasan pusat kota Manado.
“Di bulan Desember ini kami juga menambah kegiatan dengan memasang lampu-lampu hias, khususnya di sepanjang Jalan Pierre Tendean, untuk mendukung suasana akhir tahun sekaligus mempercantik wajah kota,” jelasnya.
Selain peningkatan fasilitas, Dinas Perkim juga mengimbau masyarakat untuk turut berperan aktif menjaga infrastruktur yang telah dibangun pemerintah. Peter menekankan pentingnya kesadaran bersama dalam merawat fasilitas umum, termasuk penerangan jalan.
“Kami mengimbau masyarakat agar menjaga fasilitas yang sudah dibangun oleh Dinas Perkim. Infrastruktur ini milik bersama, sehingga perlu dirawat bersama-sama, termasuk tidak membuang sampah sembarangan,” pungkasnya.
Dinas Perkim berharap dengan dukungan masyarakat, berbagai fasilitas publik yang telah dibangun dapat berfungsi optimal dan berkelanjutan demi kenyamanan dan keselamatan warga Kota Manado.


















