Sambut Tahun Baru, PT Daya Adicipta Wisesa Berikan Tips Aman Berkendara

- Redaksi

Selasa, 30 Desember 2025 - 21:51 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jaguarinfo.id, Manado  – Dalam rangka menyambut momen Tahun Baru, PT Daya Adicipta Wisesa (DAW) mengimbau masyarakat, khususnya pengguna sepeda motor, untuk selalu mengutamakan keselamatan berkendara dengan menerapkan prinsip #Cari_Aman. Imbauan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung terciptanya budaya berkendara yang aman dan bertanggung jawab.

Penggunaan sepeda motor kerap menjadi pilihan masyarakat saat perayaan Tahun Baru karena dinilai lebih praktis dan efisien. Namun demikian, kepadatan lalu lintas tetap berpotensi terjadi, terutama saat masyarakat melakukan perjalanan pulang setelah merayakan Tahun Baru. Kondisi tersebut menuntut kewaspadaan dan sikap berkendara yang lebih bijak.

PT Daya Adicipta Wisesa mengingatkan bahwa berkendara sepeda motor tetap dapat dilakukan secara aman dan nyaman apabila pengendara mematuhi aturan lalu lintas serta menerapkan perilaku berkendara yang bertanggung jawab. Untuk itu, berikut beberapa tips #Cari_Aman yang perlu diperhatikan saat berkendara di momen Tahun Baru.

Gunakan Helm dan Masker

Perayaan Tahun Baru identik dengan penggunaan kembang api yang dapat menimbulkan polusi udara. Pengendara disarankan menggunakan helm standar dan masker untuk melindungi kepala serta saluran pernapasan selama perjalanan.

Pastikan Kondisi Tubuh Prima

Kondisi fisik yang bugar sangat berpengaruh terhadap konsentrasi dan kewaspadaan saat berkendara. Pengendara dianjurkan untuk beristirahat cukup sebelum melakukan perjalanan.

Gunakan Jaket Berkendara

Kenakan jaket yang nyaman dan sesuai standar keselamatan. Selain memberikan kehangatan, jaket juga berfungsi melindungi tubuh dari terpaan angin dan potensi benda asing di jalan.

Kendalikan Emosi di Jalan Raya

Meningkatnya volume kendaraan di momen Tahun Baru menuntut pengendara untuk lebih bersabar dan saling menghormati antar sesama pengguna jalan guna menghindari risiko yang tidak diinginkan.

Baca Juga :  Honda DAW Gelar Media Gathering 2025, Semua Jurnalis Pulang dengan Membawa Penghargaan

Selain faktor lalu lintas, kondisi cuaca juga perlu menjadi perhatian. Pada periode Desember hingga awal Januari, curah hujan yang meningkat dapat menyebabkan kondisi jalan menjadi licin dan jarak pandang berkurang. Pengendara diimbau untuk lebih waspada serta menyesuaikan kecepatan dan cara berkendara dengan kondisi cuaca.

“Dengan sikap berkendara yang bijak, risiko di jalan dapat diminimalkan selama perayaan Tahun Baru,” ujar Andhika Reynold Salindeho, Instruktur Safety Riding PT Daya Adicipta Wisesa.

Melalui imbauan ini, PT Daya Adicipta Wisesa berharap masyarakat dapat merayakan Tahun Baru dengan aman serta menjadikan prinsip #Cari_Aman sebagai bagian dari kebiasaan berkendara sehari-hari.

Follow WhatsApp Channel www.jaguarinfo.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Waspada Oli Palsu, AHM Oil Hadirkan 3 Langkah Mudah Cek Keaslian
Edukasi Sejak Dini, DAW Ajak Pelajar SMP Negeri 1 Bitung Peduli Keselamatan
Rubi Handojo Soroti Transformasi SDM sebagai Penggerak DayaSaing Perusahaan di Acara HR Networking 2026
Trump Ambil Langkah Drastis: AS Resmi Tarik Diri dari Puluhan Organisasi Internasional
Perkuat Layanan Kesehatan di Indonesia Timur, Dewan Komisaris Pertamina Tinjau RSOJ Makassar
Honda JAWARA Hadirkan Beragam Promo Spesial untuk Awal Tahun
Relawan Topan 08 Salurkan Bantuan Logistik Skala Besar untuk Korban Bencana Siau
Penanganan Banjir Bandang Siau, BWS Sulawesi I Kerahkan Alat Berat dan Tim TRC ke Lokasi

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 08:32 WITA

Edukasi Sejak Dini, DAW Ajak Pelajar SMP Negeri 1 Bitung Peduli Keselamatan

Senin, 12 Januari 2026 - 01:17 WITA

Rubi Handojo Soroti Transformasi SDM sebagai Penggerak DayaSaing Perusahaan di Acara HR Networking 2026

Sabtu, 10 Januari 2026 - 10:40 WITA

Trump Ambil Langkah Drastis: AS Resmi Tarik Diri dari Puluhan Organisasi Internasional

Sabtu, 10 Januari 2026 - 00:23 WITA

Perkuat Layanan Kesehatan di Indonesia Timur, Dewan Komisaris Pertamina Tinjau RSOJ Makassar

Jumat, 9 Januari 2026 - 18:38 WITA

Honda JAWARA Hadirkan Beragam Promo Spesial untuk Awal Tahun

Berita Terbaru